Pages

Prakata





Kopi Tala. 
berbagai harapan lewat rasa. 

Halaman ini dikelola oleh penulis Teras Kata. Eks pekerja serabutan yang sedang mempelajari dan memulai usaha kopi. Berawal dari tugas liputan tentang acara kopi yang membuatnya mencicipi dan menggali lebih dalam lagi. 

Setelah beberapa kali mewawancarai pemilik kedai untuk halaman Teras Kata, ia melihat sebuah pola yang mulia. Anak-anak muda berwirausaha dengan misi ingin memperkenalkan komoditi ekspor unggulan negeri ini. Komoditi berkualitas tinggi yang biasanya diprioritaskan untuk luar negeri kini mereka suguhkan bagi masyarakat nusantara dengan harga yang relatif terjangkau. 

Sebagai negara dalam jajaran penghasil kopi terbesar dunia, selayaknya kita menikmati kopi yang berkualitas. Anak muda pegiat kopi melihat hal tersebut sebagai peluang usaha sekaligus tugasnya untuk membuat banyak orang semakin mengetahui keunggulan kopi di negerinya sendiri. 

Atas dasar itulah, Kopi Tala hadir untuk mengulas kedai-kedai dengan misi mulia tersebut. Tidak hanya itu, akan ada ulasan mengenai para pegiat kopi dari hulu hingga ke hilir dan artikel lainnya seputar kopi. 

Semoga halaman ini dapat menyalurkan harapan berbagai pihak terhadap kopi Indonesia. Sebuah harapan yang diperantarai secangkir kopi. 


Ide dan masukan silakan dilayangkan ke kopitala@gmail.com. 

No comments:

Post a Comment